WhatsApp Image 2025-07-08 at 15.03.46

WISATA EDUKASI BERSAMA SAHABAT AMI

Anak-anak binaan Yayasan Amartha Indotama Bakti Pertiwi ( AMI Bakti ) mengikuti kegiatan cooking class ceria ke Coklat MONGGO ( Sabtu 05/07/2025) yang berada di Kabupaten Bantul, Daerah istimewa Yogyakarta. Momentum ini merupakan hal yang ditunggu-tunggu oleh anak-anak  yang berasal dari keluarga berpenghasilan minim.

Sebagai upaya untuk memberikan kebahagiaan bagi anak-anak, Yayasan AMI Bakti mengajak 20 anak- anak untuk liburan bersama dengan mengisi kegiatan positif seperti membuat coklat, home tour rumah coklat dan mengikuti berbagai games menarik. Aktivitas ini juga bertujuan untuk menciptakan semangat baru bagi mereka yang jarang sekali merasakan liburan.

“Melalui program ini, kami mengharapkan anak-anak  binaan kami dapat tersenyum bahagia dan menjalin silaturahmi dengan teman-temannya. Selain melakukan kegiatan diluar ruangan seperti ini, kami juga aktif menjalankan kegiatan bimbingan belajar,” ungkap Eka selaku ketua bidang program voluntrip.

Rombongan anak-anak  ini berangkat sejak pagi hari dengan menggunakan kendaraan operasional yayasan yang telah disediakan. Sesampainya di tempat wisata mereka begitu antusias mencoba berbagai macam rasa coklat.

Wisata ceria bersama Sahabat AMI merupakan salah satu bentuk fasilitas yang diberikan Yayasan Ami Bakti selain memberikan bingkisan alat sekolah, memenuhi kebutuhan hidup, dan melakukan pendampingan baik dari segi keagamaan maupun pendidikan secara berkala. Mereka yang mengikuti kegiatan ini duduk di bangku sekolah dasar dan sekolah menengah pertama sekitar umur 7-12 tahun. 

Semoga ke depan program kepedulian terhadap anak – anak ini dapat terselenggara kembali dengan penerima manfaat yang semakin meluas. 

“Alhamdulillah, terima kasih Sahabat AMI kegiatan cooking klas seru banget. Semoga para donatur mendapatkan kemurahan rezeki dan diberikan Kesehatan oleh Allah SWT,” ungkap Elmira (10), salah satu anak binaan Yayasan AMI.

Yayasan AMI Bakti melalui program “Voluntrip Kitabisa, Siap Bantu ! “ berupaya untuk terus mendampingi dan memberdayakan anak-anak  tidak sekedar pemenuhan kebutuhan ekonomi, melainkan pendampingan untuk memberi limpahan kasih sayang kepada mereka. Program komprehensif dalam upaya memperbaiki dan memuliakan kehidupan anak-anak yatim duafa dari sektor kesehatan, pendidikan, penghargaan, keagamaan, dan pengembangan bakat. pungkas Eka.

Bagikan :
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Baca Juga

Scroll to Top
× CS