WhatsApp Image 2025-04-08 at 12.24.21

SYAWALAN YAYASAN AMARTHA INDOTAMA DAN AMARTHA INDOTAMA GROUP

Syawalan adalah tradisi yang dilakukan umat Islam untuk saling memaafkan dan mempererat silaturahmi, termasuk dalam acara halalbihalal yayasan

Suasana Hari Raya Idul Fitri 1446 H masih sangat terasa hingga saat ini, Tidak terkecuali dari Yayasan dan CV Amartha Indotama Group yang menggelar halal bihalal pada Senin, 7 April 2025. Silaturahim itu dihadiri seluruh keluarga besar dan staf CV Amartha Indotama, mulai dari unsur pimpinan perusahaan,

pembina serta pengurus yayasan. Bertempat di Pendopo Amartha Indotama, acara berlangsung khidmat dan penuh dengan kehangatan, silaturahmi tatap muka baru terlaksana kembali setelah sebelumnya libur panjang cuti lebaran.

Acara dimulai pada pukul 13.00 WIB, dibuka dengan sambutan Pembina Yayasan Amartha Indotama Bakti Pertiwi sekaligus Chief Executive Officer (CEO) CV Amartha Indotama Group Susiawan Aditama serta dilanjutkan dengan Ikrar Syawalan dan ramah tamah dan menikmati makan siang bersama.

Pada kesempatan ini saya menyampaikan Selamat Hari Raya Idul Fitri, Taqabbalallahu minna wa minkum, Alhamdulillah, Syawalan pada tahun ini dapat kita syukuri, pada hari ini kita dapat berkumpul di pendopo Amartha Indotama ini dalam rangka silaturahim. Susiawan Aditama juga tidak lupa mengingatkan untuk saling berhubungan baik dengan sesama, terutama di lingkungan Perusahaan dan yayasan”.

Bagikan :
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Baca Juga

Scroll to Top
× CS